Foto-foto Penunjang Promosi

Salah satu ilmu promo buku yang saya dapat adalah memasang foto buku di setiap media sosial dan komunikasi. Maksudnya sih simple, biar orang yang tak tahu akhirnya penasaran buka profile picture kita dan kemudian kepo, alias pengen tahu. Masalah akan beli buku bisa jadi nomor kesekian tapi kalau orang tahu, semoga akan inget dan kebawa mimpi tuh bukunya.

Buat saya yang awal-awal terbit pegang buku sendiri rasanya sulit minta ampun, pas ada kesempatan suami pulang ke Indonesia tak lupa saya selipkan pesan, "Bawa pulang buku ibu beberapa biji ya!" (diiringi senyuman manis) 

Bapaknya tidak tanggung-tanggung, sebelum pulang dia duluan yang eksis foto narsis dengan buku Love Fate di salah satu Gramedia di Jakarta.

Ketika Love Fate datang ke Aachen, anak-anak langsung heboh tahu itu buku ibunya. Buku-buku harus diselamatkan karena mereka ga sabar buat buka semuanya. Saat itu bapak membawa buku lebih dari satu karena ada pesanan kawan di Aachen yang Pre-order (Mereka langsung dapet tanda tangan penulisnya lho, maklum keuntungan deket sama yang nulis hehehe).

Awal masih malu, euforia dapat buku di tangan hihihi
Kala pengajian pun dijadikan ajang bagi buku pre-order dan sesi foto-foto, senang banget ternyata teman-teman di Aachen menyambut baik kehadiran Love Fate. Akhirnya ada foto bareng Love Fate bersama temannya.
Bersama kawan-kawan di Aachen ketika Love Fate akhirnya datang
Namun belumlah cukup narsis foto untuk keperluan promosi kalau tidak ada foto sendiri dengan buku. Saya sebenernya ga pede juga loh menampang foto sendiri dengan buku. Alasannya klasik, "Kok, kayanya kepedean amat ya?" Tapi dengan dorongan teman-teman dan ajang seru-seruan akhirnya terwujud juga bak model sesi foto di salah satu taman bermain dekat rumah. Beralaskan tikar, background bunga sakura yang sedang mekar merona (kebenaran ga sengaja matching ma baju) dan modal matahari yang bersahabat jadilah kami sibuk foto-foto di tengah suasana orang-orang yang tengah berjemur. Tinggal cari angle yang pas jadilah punya koleksi foto pribadi dengan buku pertama :)
Keriaan sesi foto Love Fate edisi Aachen 2015



Comments